Saat ini terdapat daerah-daerah yang tidak terjangkau oleh pelayanan Telkomsel terutama di luar pulau Jawa. Hal ini disebabkan oleh keterbatasan kemampuan Grapari untuk mengisi kekosongan pelayanan tersebut walaupun telah diusahakan berbagai peningkatan jangkauan Grapari (terutama karena permasalahan sumber daya manusia).
Untuk meningkatkan jangkauan penjualan dan/atau pelayanan telah dilakukan penjajakan metode alternative franchising atau waralaba untuk memperluas jaringan pelayanan Telkomsel. Konsep franchising merupakan solusi yang sangat efektif karena jauh lebih efektif untuk daerah-daerah yang selama ini belum terpenuhi.
Telkomsel kembali tingkatkan kapasitas layanan pelanggan di Patrol – Indramayu dengan menghadirkan mini GraPARI. Hadirnya mini GraPARI ini sebagai solusi atas tingginya animo masyarakat di Indramayu terhadap kebutuhan layanan Telkomsel di wilayah tersebut.
Mini GraPARI merupakan tempat layanan Telkomsel yang mengusung tag line “One Stop Sales & Service”, dimana pelanggan dapat menemukan produk lengkap Telkomsel sekaligus mendapatkan pelayanannya disini.
Di sini, pelanggan dapat menikmati berbagai layanan seperti Upgrade Usim 4G, penggantian Kartu atau Usim hilang, informasi produk dan pelayanan lainnya. Selain itu, pelanggan juga dapat membeli langsung berbagai produk Telkomsel seperti simcard (prepaid & postpaid) dan voucher, serta beragam produk dan layanan digital Telkomsel.
Alamat Mini Grapari Patrol :
Jl Raya Patrol Ds. Patrol Blok Tiben RT/RW 04/03 Kec. Patrol Kab. Indramayu